Kejuaraan Terate Cup, Sukses Digelar di Ngawi

Apr 29, 2025 - 06:45
 0
Kejuaraan Terate Cup, Sukses Digelar di Ngawi
Atlet seni Pencak Silat Cabang Ngawi, Pusat Madiun (Gambar: Humas Terate )

NGAWI - Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Ngawi, Pusat Madiun sukses menggelar kejuaraan Terate Cup III pada 24–27 April 2025.

Event tahunan ini diikuti oleh 20 kontingen dari berbagai ranting, membuktikan komitmen SH Terate Ngawi dalam mencetak atlet-atlet silat berprestasi sejak usia dini.

Lebih dari sekadar ajang kompetisi, Terate Cup III menjadi bagian penting dari pembinaan internal guna menyiapkan pesilat tangguh di masa depan.

“Kejuaraan ini memang sudah kami adakan setiap tahun sekali. Ini sebagai sarana untuk menambah jam terbang bertanding, sekaligus menjaring bibit-bibit atlet berprestasi,” ungkap Kangmas Dwi Rianto Jatmiko, Ketua PSHT Cabang Ngawi.

Pria yang juga menjabat sebagai Wakil Bupati Ngawi tersebut menekankan pentingnya kejuaraan internal untuk mengasah mental bertanding para pesilat muda.

“Kejuaraan ini sangat penting karena memberikan pengalaman kepada para warga atau siswa untuk mengenal atmosfer pertandingan. Harapannya, mereka bisa berprestasi, mengharumkan nama PSHT dan daerah, baik di tingkat nasional maupun internasional,” tambah Kangmas Antok, sapaan akrabnya.

Prestasi PSHT Cabang Ngawi sendiri sudah mulai mendunia. Salah satu pesilatnya bahkan berhasil meraih gelar juara dalam kejuaraan pencak silat dunia yang digelar di Abu Dhabi, sebuah pencapaian yang menjadi kebanggaan bersama.

What's Your Reaction?

Like Like 1
Dislike Dislike 0
Love Love 0
Funny Funny 0
Angry Angry 0
Sad Sad 0
Wow Wow 0